Breaking News
light_mode
Beranda » Pariwisata » Koperasi Merah puti, Presiden Prabowo Subianto akan menyapa warga Halmahera Tengah ‎Besok

Koperasi Merah puti, Presiden Prabowo Subianto akan menyapa warga Halmahera Tengah ‎Besok

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 20 Jul 2025
  • visibility 317
  • comment 0 komentar

Redaksi24, ‎Halteng- Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dijadwalkan akan menyapa masyarakat di Desa Wairoro Indah, Kecamatan Weda Selatan, Kabupaten Halmahera Tengah, pada Senin besok , (21 /07 25)

‎Presiden secara resmi akan meluncurkan program “80.000 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih” sebagai bagian dari upaya penguatan ekonomi kerakyatan dan pemberdayaan masyarakat di seluruh Indonesia.

‎Wakil Bupati Halmahera Tengah, Ahlan Djumadil, menyatakan bahwa daerahnya menjadi salah satu lokasi prioritas peluncuran karena telah memenuhi sejumlah indikator kesiapan.

‎“Dari sepuluh kabupaten/kota di Provinsi Maluku Utara, Halmahera Tengah menjadi salah satu yang paling siap. Kami sudah memiliki 12 unit usaha yang aktif, mulai dari agen simpan pinjam, apotek, dan lainnya saat ini sudah tersedia dengan rapih” ujar Ahlan.

‎Ahlan juga menambahkan bahwa masyarakat Halmahera Tengah akan menyapa Presiden melalui video daring. “Kami berharap Presiden pertama menyapa kami secara langsung karena kesiapan infrastruktur kami sudah seratus persen,” lanjutnya.

‎Desa Wairoro Indah sendiri telah lebih dulu mendapatkan akta notaris untuk koperasi desa karena infrastruktur penunjangnya sudah tersedia.

‎Peluncuran ini akan dihadiri oleh Gubernur Maluku Utara, Sherly Juanda serta perwakilan dari Kementerian Desa (Kemendes), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dan sejumlah tamu penting lainnya dan Ribuan warga diperkirakan akan memadati lokasi acara.

Program Koperasi Merah Putih diharapkan dapat menjadi tonggak awal dalam membangkitkan semangat kewirausahaan lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di kawasan timur Indonesia.

 

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Erupsi Gunung Ibu, Teramati 1.500 Meter Dari Puncak

    Erupsi Gunung Ibu, Teramati 1.500 Meter Dari Puncak

    • calendar_month Sel, 17 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 293
    • 0Komentar

    Redaksi24, Halmahera Barat- Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera, Barat Maluku Utara menginformasikan, bahwa terjadi erupsi Gunung Ibu yang kesekian kalinya, erupsi terbaru terjadi  tepat pada Selasa Sore (17 /09/24) sekitar  pukul 15:58 Waktu Indonesia Timur. Erupsi itu tinggi kolom abu teramati ± 1.500 m di atas puncak (± 2.825 m […]

  • Harita Nickel Raih Penghargaan Subroto 2025 untuk Kontribusi di Bidang Pendidikan dan Kesehatan

    Harita Nickel Raih Penghargaan Subroto 2025 untuk Kontribusi di Bidang Pendidikan dan Kesehatan

    • calendar_month Ming, 26 Okt 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 229
    • 0Komentar

    Jakarta,– Harita Nickel, perusahaan pertambangan dan pemrosesan nikel terintegrasi dan berkelanjutan, memenangkan dua kategori sekaligus dalam ajang Penghargaan Subroto 2025 untuk kategori pendidikan dan kesehatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di Jakarta, Jumat (24/10). Pencapaian ini menjadi bentuk pengakuan atas komitmen dan kontribusi Harita Nickel dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di […]

  • Pasangan AM-SAH Gelar Silaturahmi di Pulau Hiri, Warga Sambut Hangat

    Pasangan AM-SAH Gelar Silaturahmi di Pulau Hiri, Warga Sambut Hangat

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 232
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Pada Kamis, 5 September 2024, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus dan Sahril Thahir (AM-SAH), menggelar acara silaturahmi dengan masyarakat Pulau Hiri. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya mereka untuk memperkenalkan visi dan misi kepada warga serta mendengarkan aspirasi lokal. Dalam kesempatan tersebut, Aliong Mus menekankan pentingnya Pulau […]

  • Bawaslu Maluku Utara Gelar Deklarasi Tolak Politik Uang

    Bawaslu Maluku Utara Gelar Deklarasi Tolak Politik Uang

    • calendar_month Sel, 1 Okt 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 307
    • 0Komentar

    Radaksi24, Ternate – Dalam rangka mencegah potensi konflik yang dipicu oleh dugaan politik uang pada Pilkada serentak 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Maluku Utara menggelar acara bertema “Tanpa Politik Uang”. Kegiatan ini berlangsung pada Senin malam (30/9) di Royal Resto dan dihadiri oleh para calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara. Empat pasangan […]

  • Rakor Transmigrasi, Halmahera Tengah Terima Bantuan Terbesar

    Rakor Transmigrasi, Halmahera Tengah Terima Bantuan Terbesar

    • calendar_month Sel, 15 Jul 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate-Kementerian Transmigrasi Republik Indonesia menggelar rapat koordinasi bersama Pemerintah Provinsi Maluku Utara di Hotel Bella, Ternate, pada Selasa pagi (15/7/2025). Rapat yang mengangkat tema “Transformasi Transmigrasi Menuju Kemandirian Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat Maluku Utara” dihadiri oleh sejumlah kepala daerah, termasuk bupati dan wakil bupati dari beberapa kabupaten dan kota se-Maluku Utara, serta tamu undangan […]

  • kantor SAR Ternate Laksananakan Latihan Kesiapsiagaan Pencarian dan Pertolongan di Air

    kantor SAR Ternate Laksananakan Latihan Kesiapsiagaan Pencarian dan Pertolongan di Air

    • calendar_month Jum, 23 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate – Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate melaksanakan Latihan Kesiapsiagaan SAR yang dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 22-23 Mei 2025. Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramadani, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur seberapa jauh dan kesiapan serta kemampuan personil Basarnas Ternate agar selalu siap untuk menghadapi situasi di medan sebenarnya jika musibah maupun […]

expand_less